Company profile adalah profil singkat sebuah perusahaan yang biasa digunakan untuk menggaet para pembeli atau klien. Mengingat tujuannya untuk menggaet para klien, maka jasa company profile Jogja harus membuatnya semenarik mungkin agar lebih menjual.
Untuk membuat desain company profile yang menjual ada beberapa hal yang harus diperhatikan, mulai dari kata-kata hingga desain yang digunakan. Berikut ini penjelasan selengkapnya terkait cara membuat company profile yang menjual.
Jasa Desain Company Profile di Jogja
1. Cantumkan Sejarah Berdirinya Perusahaan
Cara pertama yang bisa Anda terapkan untuk membuat company profile yang menjual adalah dengan mencantumkan sejarah berdirinya perusahaan. Meski yang disampaikan hanya sejarah singkat, cara yang satu ini terbukti mampu menarik minat para klien karena mereka pasti ingin mengetahui pendiri dan anggota tim yang menjalankan perusahaan.
Terkait sejarah perusahaan ini, sampaikan poin-poin pentingnya saja, mulai dari awal mula perusahaan bisa terbentuk, tahun berdiri, proses perusahaan berkembang, serta anggota tim yang berjuang memajukan perusahaan, dan pastikan bahasa yang digunakan mudah dipahami serta tidak terlalu panjang.
2. Tampilkan Pencapaian Perusahaan
Menampilkan pencapaian perusahaan merupakan langkah selanjutnya yang bisa Anda terapkan untuk membuat company profile yang menjual. Ada beberapa opsi yang bisa Anda pilih ketika ingin menampilkan pencapaian perusahaan, di antaranya melalui foto, tulisan, maupun grafik.
Selain itu, pastikan pencapaian yang ditampilkan adalah pencapaian besar sehingga bisa menghadirkan first impression bagi para klien yang membuat mereka mau menggunakan jasa yang ditawarkan karena sudah mengetahui kapabilitas perusahaan Anda.
3. Jelaskan Layanan yang Ditawarkan
Menjelaskan layanan yang ditawarkan di company profile merupakan hal yang penting, karena bagaimana bisa klien tertarik dengan jasa yang ditawarkan apabila service yang ditawarkan oleh perusahaan Anda tidak dijelaskan di dalam company profile.
Jelaskan manfaat dan kelebihan dari jasa yang ditawarkan oleh perusahaan Anda serta pastikan dalam penjelasan tersebut bahasa yang digunakan mudah dipahami oleh para klien. Pastikan juga membuat call to action dengan mencantumkan kontak yang bisa dihubungi.
4. Masukkan Foto Terbaik
Menempatkan foto terbaik merupakan salah satu kunci untuk menghasilkan company profile yang menjual karena mayoritas klien akan tertarik ketika melihat foto. Adapun untuk mendapatkan foto terbaik ini bisa dilakukan setelah menyelesaikan beberapa projek dari para klien.
Pastikan Anda memilih sudut pandang dan momen yang pas ketika mengambil foto. Dengan mengutamakan kedua hal tersebut, foto terbaik akan bisa didapatkan sebagai pelengkap company profile yang menjual sehingga para klien akan lebih tertarik menggunakan jasa yang ditawarkan oleh perusahaan Anda.
5. Buat Design yang Menarik
Ketika poin satu hingga poin empat sudah diterapkan dengan baik, hasil akhirnya tergantung dari poin kelima yang berupa membuat desain menarik. Tanpa adanya desain yang menarik, peluang klien untuk tertarik dengan jasa yang ditawarkan oleh perusahaan Anda sangat kecil sekali.
Pembuatan desain company profile yang menarik adalah tugas dari jasa company profile Jogja dan Anda bisa menyerahkannya kepada kami Berdikari Media. Berdikari Media merupakan digital agency dan kami juga melayani jasa pembuatan company profile profesional, terpercaya, dan berkualitas.
Jangan ragu untuk menggunakan jasa yang kami tawarkan, karena tim kami di Berdikari Media telah menyelesaikan banyak projek dari para klien. Selain itu, kami juga memiliki beberapa paket pembuatan company profile dengan harga yang sangat terjangkau. Adapun untuk mengetahui detail selengkapnya terkait jasa yang kami tawarkan tersebut, Anda bisa mengunjungi halamanya di sini Jasa Desain Company Profile.